Puisi: Untukmu Para Sarjana

Sarjana Wisuda UNNES 18 Sept 2019

Wisuda Sarjana UNNES, Jurusan Bahasa dan Sastra Inggris (18/9/2019). Dari kiri ke kanan: Widia Dwi Berliana, Rieke Ayu Deviani, Anjar Pangestu, Nudiya Afiya Farha, Purwani Kristi Utami.

UNTUKMU PARA SARJANA
Oleh: Rohani

Saat toga engkau kenakan
Saat ijazah diterimakan
Engkau adalah sarjana
Engkau dulu dan kini tak lagi sama
Kemarin kau pimpin dirimu
Kini bangsa ini menanti kepemimpinanmu
Sarjana bukan gelar untuk kesombongan
Sarjana adalah sebuah tanggung jawab

Akankah ilmumu berfaedah untuk sesama?
Akankah kecerdasanmu mengurai masalah bangsa?
Akankah akhlaqmu menjadi suri tauladan?
Hari telah berganti
Kini telah kau mulai hidup yang sesungguhnya
Mengabdi dengan hati nurani
Melayani sesama segenap raga dan jiwa

Catatan kuliahmu adalah penuntun
Nasihat dosenmu adalah bimbingan
Kenangan dengan teman-temanmu adalah pelajaran
Jadilah sarjana yang arif
Kenakan pakaian kerendahhatian
Hiasi diri dengan luhurnya budi pekerti
Jadilah penerang bagi kegelapan di sekelilingmu
Jangan menjadi beban baru bagi negerimu

Selamat mengabdi para sarjana
Bertaqwalah kepada Allah Yang Maha Kuasa

Home

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *