SEMARANG-Datang jauh-jauh dari Negeri Gajah Putih, Thailand, Rahanee Seree (25) memutuskan untuk belajar bahasa Inggris di Kampung Inggris Semarang. Dara cantik berkulit putih ini mengambil program English Conversation. Ia menemukan Kampung Inggris Semarang setelah berselancar di Internet untuk mencari informasi tentang pusat pendidikan bahasa Inggris yang baik di Kota Semarang.
Nee, begitu dia akrab disapa saat ini ia tercatat sebagai mahasiswa Program Magister Manajemen di Universitas Diponegoro. Ketekunannya dalam belajar menghantarkannya pada jenjang pendidikan yang ia tempuh saat ini melalui Beasiswa Kemitraan Negara Berkembang (KNB) dari pemerintah Republik Indonesia. Ia mengaku senang bisa belajar di Kampung Inggris Semarang. “Saya memilih belajar bahasa Inggris di sini untuk mendukung perkuliahan saya di Undip. Saya senang bisa berkembang banyak di speaking dan grammar. Tadinya saya tidak paham, sekarang sudah lumayan,” katanya.
Lajang kelahiran tahun 1991 ini merupakan putri kedelapan dari keluarga petani Muslim dari Mayo, Pattani, Thailand. Gadis yang senang kumpul-kumpul dengan teman-temannya di waktu senggang ini selalu tampil modis dengan hijab yang fashionable. Ia juga bisa berbaur dengan teman-teman sekelasnya dengan baik.
Tuti Umi Latifah (22) instruktur yang mengajar Nee menuturkan bahwa ia adalah siswa yang baik. “Nee sangat rajin di kelas. Dia selalu mencatat hal-hal penting dalam pelajaran. Nee juga sudah mampu berkomunikasi dengan baik. Sekarang dia sudah mampu untuk bertanya dan merespon pertanyaan dengan tepat,” terangnya. (Tut)
Pingback: Mahasiswa Thailand aja belajar di Kampung Inggris. kenapa kamu tidak ? – Rossa's World
Pingback: Mahasiswa Thailand aja belajar di Kampung Inggris. kenapa kamu engga ? – KING's World